Kiara - Selamat berjumpa kembali di blog tercinta ini, sudah lama admin kiara tidak memposting rasanya kangen dengan pengunjung yang selalu menunggu postingan dari blogKiara ini. Kali ini admin ingin membagikan sebuah trik dimana trik ini sesuai dengan judul postingan yaitu, bagaimana caranya mengganti template/halaman login hotspot yang kalian miliki.
Dengan cara ini mungkin sobat semua ingin mengganti dan mengganti ulang template yang cocok dengan yang sobat inginkan, kalian mungkin bosan atau berfikiran cara untuk merubah dan atau mengganti template halaman login mikrotik yang sobat miliki. Bagi sobat yang sudah membuat Hotspot di Mikrotik pastinya sobat pasti tahu bagaimana tampilan halaman login default Mikrotik. Tampilannya simple dan cenderung membosankan, sebenarnya Halaman Login Hotspot Mikrotik bisa sobat Edit, Modifikasi dan menggantinya sesuai dengan keinginan kita loh, dari halaman mikrotik yang super sangat simple itu bisa kita buat jadi keren. Gimana caranya yahhhh....??? jangan terlalu banyak bingung dan bertanya-tanya gampang kok, konsepnya sama dengan kita membikin dan mengedit tampilan web sederhana. Tapi sebelumnya sobat harus mempersiapkan dulu program untuk mengeditnya. Admin menggunakan aplikasi Dream Weaver CS3.
Pastikan Hotspot Mikrotik sobat sudah berjalan, coba akses halaman login hotspot sobat di browser.
Buka Winbox, masuk ke menu File. Semua file halaman login hotspot mikrotik ada dalam satu folder hotspot.
Agar dapat sobat edit filenya, copy dulu file di folder hotspot itu kekomputer sobat, caranya bisa buka dengan mengakses dengan via FTP. Buka Windows Explorer, masukan alamat IP mikrotik, jika sobat tidak tah atau bingung gampang ko, sobat buka winbox dalam posisi belum masuk ke halaman winboxnya, yaitu stay di halaman depan login, seperti contoh :
pada contoh gambar di atas adalah alamat IP Mikrotik sobat, jadi IP tersebut sobat tinggal masukan ke Windows Explorer dengan cara mengetik alamat tersebut, seperti "ftp://192.168.100.2 lau enter.
Masukan User sama Password Mikrotik sobat sama seperti sobat masuk ke Winbox.
Copy file tersebut ke komputer sobat dan simpan sesuai keinginan sobat, kita tinggal mengeditnya file html tersebut dengan menggunakan aplikasi yang sudah admin rekomendasikan. Edit file "login.html" yang ada pada folder yang sobat tadi copy. Setelah di edit simpan, lalu sobat balik Copy, file yang sudah sobat edit kirim atau upload ke folder hotspot yang ada pada Mikrotik, dan buka coba lagi halaman login mikrotik yang sudah sobat edit.
Contoh tampilan "Login Hotspot" yang admin miliki di salah satu sekolah berlokasi di Cilimus kab.Kuningan.
Gimana masih bosan dengan tampilannya? Jika melihat Laman Login seperti di atas mungkin... Keren yah?
jika sobat ingin memiliki template di atas gampang monggo gratis ada link di akhir postingan. Oke cukup sekian dulu tutorial Kiara Komputer tentang Cara Mengganti Halaman Login Hotspot Mikrotik. Selamat mencoba dan semoga berhasil.
Salam IT dan Salam manis by Kiara.
Salam IT dan Salam manis by Kiara.
Password RAR : kiara-komputer
0 Comments